Liga Italia, Hokigol – Christian Eriksen Ingin Jadi Pemain Utama Inter Milan. Christian Eriksen siap mengukuhkan diri sebagai salah satu pemain inti Inter Milan saat musim bergulir kembali.
Christian Eriksen Ingin Jadi Pemain Utama Inter Milan
Eriksen berkostum I Nerazzurri dari Tottenham Hotspur pada Januari namun dia baru mencatat delapan penampilan sebelum musim dihentikan karena Covid-19.
Pemain timnas Denmark tersebut baru sekali jadi starter bagi Inter yang sekarang menempati peringkat tiga klasemen sementara.
Dan Eriksen menegaskan kesiapan menjadi pemain reguler Inter setelah meneken kontrak berdurasi empat setengah tahun di Meazza.
“Saya cinta sepakbola,” tulisnya saat Q&A DR Sporten.
“Itu adalah motivasi terbesar saya. Target berikutnya adalah jadi pemain reguler Inter.”
Eriksen kemudian mendapat pertanyaan apakah dia harus meninggalkan Inter dan menjawab: “Tidak, tidak juga.”
Kebanyakan klub Serie A telah menggelar sesi latihan individu pada pekan ini dengan target menuntaskan musim.