Liga Inggris, Hokigol – Gus Poyet Yakin Mou Bisa Sukses Bersama Tottenham Hotspur. Gus Poyet menyatakan dirinya akan sangat terkejut jika Tottenham Hotspur tidak mampu memenangkan sebuah trofi bersama Jose Mourinho.
Gus Poyet Yakin Mou Bisa Sukses Bersama Tottenham Hotspur
Mauricio Pochettino sebenarnya sukses membawa Tottenham menjadi salah satu pesaing yang serius, namun pelatih asal Argentina itu gagal menghadirkan gelar. Mourinho akhirnya didatangkan sebagai pengganti pada November lalu.
Poyet menganggap Mourinho adalah pelatih yang tepat untuk Tottenham. Sang mantan gelandang yakin pelatih asal Portugal itu akan sukses bersama Spurs.
“Apa yang saya katakan ketika ia melakukan pekerjaannya, jika Anda memberinya tiga tahun di klub, saya akan terkejut jika dia tidak memenangkan trofi. Saya akan sangat terkejut,” ujar Poyet kepada Stats Perform.
“Mungkin ia kurang beruntung dan tahun depan kami tidak memiliki Piala Liga dan akan ada lebih sedikit trofi untuk dimainkan, tapi ia tahu bagaimana membuat para pemain bermain untuk pertandingan yang penting.”
Tottenham tidak pernah memenangkan trofi sejak Piala Liga Inggris pada 2008.